Cara Mengatasi Notifikasi ads.txt di Google Adsense

Halo sahabat blogger, sejak bulan lalu muncul notif terkait masalah ads.txt di blog saya padahal ads.txt sudah saya pasang sesuai dengan panduan dari google adsense, namun tak kunjung hilang.

Karena saya sudah mentok, akhirnya saya coba share dan tanya di group Google Adsense Indonesia yang ada di forum facebook, hasilnya ada beberapa teman blogger yang komen dan mengalami masalah serupa.

Nah, tapi alhamdulillah untuk saat ini masalah notifikasi ads.txt tersebut sudah bisa diatasi. Ternyata masalah utamanya terletak pada setingan custom domain di blog saya dan itu sebenarnya sangat sepele sekali, yaitu saya lupa mencentang bagian "alihkan domain non www ke www".

Silahkan sekarang anda cek lagi apakah bagian tersebut sudah anda centang ?

Cara Mengatasi Notifikasi ads.txt di Google Adsense

Kalau belum, anda tidak bisa langsung mencentang bagian tersebut. Meskipun bisa namun tidak akan memberikan efek dan perubahan di notifikasi google adsense anda. Lalu bagaimana ?

Silahkan langsung masuk ke setelan dasar domain / alamat blog anda. Anda harus menghapus domain anda terlebih dahulu dan pastikan domain anda telah berubah kembali menjadi domain bawaan blogger (domain.blogspot.com).

Pada bagian ini anda tidak perlu mengubah pengaturan DNS management anda. Anda hanya perlu menghapus domain TLD anda saja sementara.

Setelah itu, silahkan anda masukkan kembali custom domain anda dan jangan sampai lupa untuk menyentang bagian "alihkan domain non www ke www". Kalau sudah kemudian silahkan simpan.

Sampai sini saja belum cukup. Selanjutnya anda masuk ke Google Search Console dulu untuk menginspek kembali domain anda agar terindex google.

Sebenarnya menginspek domain "https://www.domainanda.com" saja sudah cukup. Namun, saya sarankan anda inspek semua url domain anda, seperti :
http://herusatria.com
http://www.herusatria.com
https://herusatria.com
https://www.herusatria.com

Setelah anda ubah setingan domain anda dan menginpun domain anda di console agar terindex coba cek google adsense anda secara berkala apakah sudah cukup mengatasi masalah notif ads.txt di akun google adsense anda.

Pengalaman saya notif tersebut langsung hilang beberapa menit kemudian.Selamat mencoba dan semoga membantu.
Heru Satria
Heru Satria Menjadi Blogger sejak 2009. Saat ini sedang fokus mengembangkan minat dibidang bisnis dan digital marketing.